Site icon LSP-Test

Daftar Program Studi (Prodi) Paling Banyak Peminat di UGM

Prodi paling diminati di UGM

Prodi di UGM – Universitas Gadjah Mada (UGM) merupakan salah satu perguruan tinggi yang banyak diminati oleh calon mahasiswa. Para peserta SNBT 2025 dapat melihat program studi unggulan UGM sebelum membuat keputusan.

Pada SNBT 2024, jumlah peminat UGM mencapai 91.926 orang. Terdapat 35 program studi yang masing-masing memiliki peminat lebih dari 1.000 orang. Tidak ada program studi di UGM yang memiliki peminat di bawah 100 orang.

Program studi yang paling diminati di UGM adalah Psikologi, dengan jumlah peminat mencapai 4.022 orang tahun lalu.

Kedokteran menempati posisi kedua sebagai program studi favorit di UGM, dengan total pendaftar sebanyak 3.889 orang pada SNBT 2024.

20 Prodi Favorit UGM dan Daya Tampung SNBT 2025

1. Psikologi

Peminat SNBT 2024 : 4.022

Daya tampung SNBT 2025 : 68

2. Kedokteran

Peminat SNBT 2024 : 3.889

Daya tampung SNBT 2025 : 53

3. D4 Manajemen Informasi Kesehatan

Peminat SNBT 2024 : 3.808

Daya tampung SNBT 2025 : 36

4. D4 Akuntansi Sektor Publik

Peminat SNBT 2024 : 3.606

Daya tampung SNBT 2025 : 30

5. Hukum

Peminat SNBT 2024 : 3.584

Daya tampung SNBT 2025 : 96

6. Manajemen

Peminat SNBT 2024 : 2.604

Daya tampung SNBT 2025 : 45

7. Akuntansi

Peminat SNBT 2024 : 2.325

Daya tampung SNBT 2025 : 45

8. D4 Teknologi Rekayasa Perangkat Lunak

Peminat SNBT 2024 :

Daya tampung SNBT 2.025 : 29

9. D4 Perbankan

Peminat SNBT 2024 : 2.144

Daya tampung SNBT 2025 : 36

10. Farmasi

Peminat SNBT 2024 : 2.004

Daya tampung SNBT 2025 : 72

11. D4 Bahasa Inggris

Peminat SNBT 2024 : 1.971

Daya tampung SNBT 2025 : 18

12. D4 Bisnis Perjalanan Wisata

Peminat SNBT 2024 : 1.865

Daya tampung SNBT 2025 : 27

13. D4 Manajemen Dan Penilaian Properti

Peminat SNBT 2024 : 1.663

Daya tampung SNBT 2025 : 30

14. Teknologi Informasi

Peminat SNBT 2024 : 1.627

Daya tampung SNBT 2025 : 24

15. Ilmu Komunikasi

Peminat SNBT 2024 : 1.614

Daya tampung SNBT 2025 : 24

16. D4 Pembangunan Ekonomi Kewilayahan

Peminat SNBT 2024 : 1.607

Daya tampung SNBT 2025 : 30

17. D4 Teknik Pengelolaan Dan Pemeliharaan Infrastruktur Sipil

Peminat SNBT 2024 : 1.571

Daya tampung SNBT 2025 : 18

18. D4 Pengelolaan Arsip dan Rekaman Informasi

Peminat SNBT 2024 : 1.517

Daya tampung SNBT 2025 : 18

19. Ilmu Hubungan Internasional

Peminat SNBT 2024 : 1.482

Daya tampung SNBT 2025 : 24

20. Teknik Industri

Peminat SNBT 2024 : 1.429

Daya tampung SNBT 2025 : 36

Melalui jalur SNBT 2025 ini UGM akan menerima sebanyak 2.783 mahasiswa baru. Merka akan ditampung di 93 prodi atau jurusan yang ada di UGM.

Dari 93 prodi yang disajikan UGM di jalur SNBP 2025 ada sembilan prodi yang daya tampungnya di atas 51 kursi. Prodi dengan daya tampung terbanyak adalah Hukum, yang akan menerima 96 mahasiswa baru lewat jalur SNBT 2025.

Prodi dengan Daya Tampung Terbanyak UGM di SNBT 2025

1. Hukum 96

2. Ilmu Dan Industri Peternakan 90

3. Kehutanan 90

4. Farmasi 72

5. Biologi 68

6. Psikologi 68

7. Kedokteran Hewan 60

8. Kedokteran 53

9. Teknik Mesin 51

Prodi dengan daya tampung paling sedikit UGM di SNBT 2025 adalah Penyuluhan dan Komunikasi Pertanian. Prodi itu cuma akan menerima sebanyak sembilan mahasiswa.

Exit mobile version